10 JULI 2014
Selamat pagi sobat eMKa Land yang berbahagia, semangat Kamis manis dan selalu bahagia, begitulah pancaran yang selalu datang dari “Teras Melly Kiong”

Kemarin sudah pesta demokrasi ya, dan seperti semua begitu antusias, begitu juga dengan saya. Oh ya, saya masih punya PR yang rasanya harus saya bagikan. Selasa lalu saya bertemu dengan seorang ibu yang dalam hitungan menit saya bisa bayangkan bagaimana menderitanya anak keduanya, simak baik-baik :

“Aku pusing deh dengan anak kedua saya ini, tidak seperti anak pertama saya, dapat bea siswa di Australi, selalu rangking 1 saya tidak pernah urus sekolahnya bahkan dia juara umum, hehe…. kalau adiknya saya stressss berat, kerjaannya santai, senangnya nyanyi-nyanyi Korea yang tidak jelas, saya sama suami saya stress mikirin anak ini, rangking 6 turun ke 16, nggak tahu kenapa tidak seperti ciciknya, kalau suami saya bisa 4 bahasa…. bla bla, sepertinya saya yang stress”.

Kebayang? Ya penghakiman yang begitu dasyat, bukan hanya dilakukan oleh ibu melainkan juga bapak? Setiap saat dibanding-bandingkan, saya yang dalam hitungan menit aja stress gimana anaknya yang puluhan tahun?

Andai saja ibunya tenangkan diri mendengar alunan musik dan suara merdu anaknya, dan dia yakin kalau anaknya memang tidak sama dan masing-masing punya kelebihan. Yuk belajar mindful Parenting segera, jangan kehilangan moment mencintai anak dengan salah.

Selamat membayangkan si ibu stress
Smile Melly kiong

” Orangtua yang tinggi harapannya tidak pernah tahu bagaimana cara menghargai anaknya “

Aku stress berat !!!! lihat anakku yang kedua

10 JULI 2014 Selamat pagi sobat eMKa Land yang berbahagia, semangat Kamis manis dan selalu bahagia, begitulah pancaran yang selalu datang dari “Teras Melly Kiong” Kemarin […]

Mau cara hidup bahagia yang mudah?

Pasti pertanyaan yang akan dijawab serentak oleh semua manusia dimanapun berada. Susah kata orang kalau mau hidup bahagia. Mau cara hidup bahagia yang mudah? Ala Melly […]

Suntikan energi ketulusan dari seorang Irene Mongkar

Selamat malam sobat eMKa Land yang budiman, cerita tentang seorang Irene Mongkar, guru dan sahabatku serasa tak akan habis. Ketulusan beliau dalam memberiku support tanda restu […]

Pohon yang terpapas..adalah Guruku

Pagi ini aku jalan pagi seperti biasa, agak tergesa-gesa hanya untuk memperbanyak volume keringatku. Aku menikmati tiupan angin sepoi- sepoi yang setia mengajak daun-daun menari riang […]