Selamat siang sobat eMKa yang berbahagia, Kamis manis tentunya.
Teras”mellykiong” adalah tempat untuk saling belajar, saling memperbaiki diri.
Saya sedih dengan pertanyaan seorang ibu, bagaimana dia harus berperan karena anaknya yang duduk di kelas 4 SD pulangnya sudah jam 6 sore, belum lagi ada lanjutkan les karena menurut dia anaknya kurang bisa.
Membayangkan saja saya sudah lelah, apalagi saya pernah melihat seorang anak yang baru sampai rumah setelah seharian ke sekolah dan perjalanan pulang yang melelahkan.
Jujur saya pesimis dengan masa depan bangsa ini, jika generasi mudanya tidak bergairah.
Banyak waktu disekolah karena orgtua merasa itu yang tanggung jawab sekolah. Bahkan banyak yang masih mengirimkan anak anaknya untuk dipoles oleh lembaga2 training lainnya.
Mungkin ada baiknya orangtua yang menyadari bahwa tugas orangtua dirumah berikan anak anak ketenangan, tidak lagi berikan ketegangan, karena itu sudah terlalu banyak.
Percayalah ada saatnya anak anak tahu mana yang perlu diperjuangkan sesuainya kebutuhan mereka.
Yuk mulai hari ini lebih perhatikan wajah anak anak kita dengan eling.
Smile
Melly Kiong