Kedai es Kopi Tak Kie
Saya ingin sekali berbagi cerita, rasanya sayang jika terlewatkan kesempatanku berbagi kebahagiaan.
Kedai es kopi Tak Kie terletak didaerah pecinan Glodok.Beragam suku bangsa dari tingkat ekonomi yang beragam juga, bahkan ada orang asing yang begitu antusias mengabadikan Kedai ini.
Datang dan duduk menikmati kopi esnya yang sangat terkenal kekhasannya, juga makan nasi campurnya jangan harap bisa kita nikmati pas jam makan.
Saya saja jam 11 tiba sdh tidak kebagian.Bisakah mereka menyediakan yang lebih banyak untuk mengobati rasa pengunjung yang kecewa karena kehabisan?
Tentu jawabannya sangat bisa.
Namun satu hal yang sangat istimewa,mereka tidak melakukannya, dan yang mereka lakukan adalah memberikan keleluasan kepada pedagang nasi campur yang berada tepat didepan kedainya.
Sungguh sebuah tradisi yang sangat pantas untuk dipertahankan.
Tawaran enko berpakaian lusu yang jualan didepan sungguh memberiku makna yang sangat dalam, bahwa hidup ini ada porsinya yang milik kita dan ada porsinya yang jadi milik orang lain.
Sungguh menyejukkan hati pemandangan hari ini.
Selamat menikmati Sabtu yang indah seperti saya.
Smile
Melly Kiong