Tur Karakter kali ini memang sedikit ada pemaksaan dari Bu Irene khususnya untuk dibuka pada hari libur yaitu hari minggu, yang biasanya saya pakai sebagai hari keluarga. Namun saya sangat tidak menyesal melayani mereka semua yang begitu bersemangat , dan yang membangakan adalah terlihat banyaknya bapak-bapak yang mau ikut terlibat dalam memperbaiki pola asuh anak. Bahkan mencermati semua sharing saya dengan begitu seksama serta begitu antusias untuk bertanya bagaimana mengatasi problem mereka . Sungguh semakin yakin generasi yang lebih bahagia ada didepan mata dengan orangtua yang lebih eling.