Banyak yang bertanya kapan sih memberikan sex education kepada anak-anak? Jujur pembahasan ini tidak mudah bagi saya yang dari kecil dididik untuk mengenal kata ” tabu”, namun pengalaman masa kecil saya membuat saya belajar dari sahabat saya Psi Clara Chriswanto saat itu, dimana saya memulai membicarakan tentang alat kelamin yang benar dengan anak, sekecil mungkin. Tidak pakai kata lain seperti: penis diganti burung. Dan menurut Psi Clara C, itu tidak boleh. Serta beritahu kepada anak bahwa alat kelamin adalah pemberian Tuhan yang sangat penting dan berguna, jadi harus dijaga dengan baik dan yang boleh melihatnya hanya mama, papa dan dokter. Sering banget kita berkonotasi yang namanya sex education itu adalah membicarakan hubungan sex, padahal bukan demikian. Membicarakan alat kelamin, fungsinya dan cara merawatnya adalah hal yang penting yang harus ditumbuhkan sejak anak masih kecil dan mulailah baca buku tentang itu supaya kita sebagai orangtua juga mengetahui pada usia berapa kita harus bicara tentang apa.
Ayo sobat orangtua, ini issue yang cukup penting karena ini adalah faktor penyimpangan terbesar yang terjadi pada anak karena tidak mendapat bekal yang benar.
Oh ya eMKa Land ditawarkan untuk melakukan seminar tentang sex education untuk orangtua agar tahu bagaimana menyampaikan kepada anak-anak? oleh Elex Media ada yang berminat tidak? Kalau banyak yang mau, kita coba jajaki kemungkinannya.
Mindful Parenting selalu mengajak kita untuk membekali yang terbijaksana buat anak-anak kita. Salam smile
Melly Kiong