Kamis, 18 Desember 2014

 

Selamat pagi sobat eMKa Land yang berbahagia, semangat Kamis dari yang manis dari teras “Melly Kiong” seduhan teh ilmu paginya tanpa gula.

 

Mungkin terlalu sering saya berhubungan dengan orang yang bermacam-macam, terutama orangtua saya sekarang seperti peramal, dari gaya orang BBM,dari wajahnya ketika tidak bicara dan bicara, dari permasalahan yang dikeluarkan. Sepertinya bukan hanya anaknya yang akan punya masalah, melainkan seisi rumah bahkan tetangga bisa ikut merasakan masalahnya.

 

Contoh ya: Seorang yang melihat hal kecil jadi masalah besar, anak tidak mau makan. Anak dipaksa, udah itu dia emosi, lapor ke suaminya bahwa anak nggak makan sambil ngedumel panjangnya minta ampun, ke susternya dikritik jangan-jangan masakanmu membosankan, suster juga ikut sebel, datang mertua dia lapor lagi dan mertua malah salahkan dia…. wow (drama yang panjang hanya karena anak tidak mau makan) kebayang ya suasana rumahnya. Anak tersiksa karena dipaksa tanpa bisa apa pun.

 

Coba bedakan: Anak tidak mau makan, ajak dia deal dengan hal yang paling dia sukai misalnya nonton. Katakan dengan kalimat pembuka, kamu boleh nonton sayang, film apa? Wow nemo, lucu ya ikannya pintar sekali, tapi makan dulu ya supaya tidak terganggu makannya. Jika kamu tidak suka makanannya nggak apa-apa porsinya dikurangi saja yang penting habis, daripada buang 2 nasi. Yakin nggak kondisi kedua anak merasa bahagia karena boleh nonton dan tujuan utama makan tetap berjalan dengan baik.

 

Semoga dapat ilmu dari dua kondisi anak ini, kasihan anak-anak tak berdaya bukan tujuan utama yang harus kita perlihatkan bukan?

 

Yuk, dengan Mindful Parenting semua sangat mungkin karena kita selalu angkat bagaimana berempati.

 

Semangat pagi

Smile Melly Kiong

www.emkaland.blogspot.com

www.menatakeluarga.com

 

“Menang karena bisa mendapatkan tujuan yang ingin kita capai dengan melakukan penekanan kepada anak adalah sebuah kemunduran besar.”

Bisa Kebayang Bagaimana Kondisi yang Harus Dihadapi Anak

Kamis, 18 Desember 2014   Selamat pagi sobat eMKa Land yang berbahagia, semangat Kamis dari yang manis dari teras “Melly Kiong” seduhan teh ilmu paginya tanpa […]

Mengapa Suamiku Tidak Menghargaiku?

Rabu, 17 Desember 2014   Selamat malam sobat eMKa Land yang luar biasa, semangat menunggu seduhan teh cinta dengan setia ya.   Saya beberapa kali ditanya […]

Hargai Perasaan Kami yang Mulai Sensitif Nak…

Senin, 15 Desember 2014 Selamat malam sobat eMKa Land yang berbahagia, pasti lagi nunggu Teh Bakti ya? Ini saya seduhkan ya, Selamat menikmat. Saya ingat bagaimana […]

Orangtua Kita Ceritanya Berulang-Ulang? Biarkan

Kamis, 11 Desember 2014   Selamat malam sobat eMKa Land yang berbahagia, sebelum tamu saya tiba lebih baik saya seduhkan “Teh Bakti ” ini terlebih dahulu, […]